Apps4God

Submitted by admin on Thu, 09/01/2016 - 12:00

Rabu, 31 Agustus 2016," Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) mengadakan acara Kopdar @SABDA untuk para blogger SABDA Space (SS) dalam rangka merayakan ulang tahun SS ke-9. Sebagai sebuah komunitas blogger Kristen di dunia maya, SS memiliki tujuan untuk membangun komunitas blogger Kristen Indonesia yang aktif beraspirasi dan berinteraksi bagi perluasan Kerajaan Allah dan kemuliaan nama Tuhan. Diharapkan komunitas SS menjadi salah satu media digital untuk menyampaikan firman Tuhan melalui blog-blognya yang bermutu.

Acara Kopdar di Griya SABDA diwarnai dengan berbagai presentasi singkat 12 menit, atau yang kami sebut "Christian +Ed" (Christian +Education), mulai dari topik penulisan, pengalaman blogger Kristen, Interlinier (ITL), pelayanan anak, SABDA Bot, perkembangan komunitas Kristen, gerakan #Ayo_PA!, dan Studi Alkitab dengan Aplikasi Android. Pembicara "Christian +Ed" sudah dipersiapkan sebelumnya oleh beberapa blogger dan juga staf YLSA.

"Kopdar kali ini berbeda dengan kopdar sebelumnya karena ada "Christian +Ed". Acara ini bisa menjadi agenda rutin perayaan ultah, baik SABDA maupun tim-tim di dalamnya, sebagai ajang untuk saling berbagi informasi," kata Ibu Yulia, "ajang kopdar ini menjadi sarana berbagi ilmu kepenulisan, atau pengalaman dan perkembangan dunia pelayanan di antara para blogger dan staf YLSA," imbuhnya.

"Saya bisa bertemu dengan blogger-blogger sejati dan penulis-penulis hebat yang memotivasi saya untuk menghasilkan tulisan yang bermutu. Saya berharap, kiranya acara seperti ini bisa dilaksanakan setiap tahun sehingga bisa mempererat persahabatan antarblogger SS dan memotivasi banyak orang untuk membuat tulisan-tulisan yang bermutu, khususnya tulisan-tulisan bermuatan kristen," tutur Sdr. Aji, salah seorang staf SABDA.

Salah seorang blogger, Sdri. Sri Rejeki, juga berpendapat bahwa acara ini sangat baik dan menginspirasi. "Senang dapat banyak pengetahuan, dapat banyak masukan, ide untuk mengembangkan lebih banyak hal lagi dalam tulis-menulis, dalam hal pemuda dan banyaklah .... Ini bermanfaat dan saya berharap ke depannya akan ada lebih banyak lagi orang yang mau berbagi di forum ini sehingga bisa bermanfaat bagi semua. Terima kasih.

Tags