Apps4God

Submitted by admin on Tue, 03/03/2020 - 00:00

Pada 27 Februari 2020, tim YLSA berkesempatan untuk memberikan pelatihan penggunaan Software SABDA kepada lebih dari 70 mahasiswa di STT Intheos Surakarta. Pada kesempatan ini, para generasi milenial diajak untuk memanfaatkan teknologi untuk melakukan studi Alkitab secara mendalam. Di dalam Software SABDA, terdapat 80+ versi Alkitab, termasuk versi-versi Alkitab dalam bahasa suku, dan lebih dari 250 bahan biblika yang akan sangat memperkaya peserta ketika melakukan studi Alkitab. Harapan kami, seluruh peserta dapat memanfaatkan Software SABDA secara maksimal untuk melakukan studi Alkitab yang lebih mendalam dan bertanggung jawab. Kami juga mendorong para peserta untuk membagikan pengetahuan dan keterampilan yang mereka terima lewat pelatihan ini kepada teman-teman dan orang-orang di sekitar mereka agar makin banyak yang dapat memanfaatkan teknologi untuk belajar Alkitab. Dengan demikian, gerakan teknologi bagi kemuliaan Tuhan (IT4GOD) makin meluas. Salam IT4GOD!

Tags