Apps4God

Submitted by admin on Mon, 11/14/2016 - 12:00

Pada tanggal 28 -- 30 Oktober 2016, pelayanan yesHEis menggelar kompetisi membuat film pendek selama 48 jam nonstop dengan tema seputar Natal. Selain di Indonesia, yesHEis cinema48 ini juga diikuti oleh negara-negara Asia lainnya seperti India, Filipina, Myanmar, dan Indonesia. Dari Indonesia, ada 100 tim yang mendaftar untuk mengikuti kompetisi ini. Setiap tim diminta untuk membuat film berdurasi 2 -- 3 menit yang orisinal dan kreatif. Diharapkan, film tersebut adalah film yang unik, dan juga menarik bahkan untuk mereka yang belum begitu mengenal kekristenan atau Yesus. Pada tanggal 28 Oktober 2016, pkl. 19.00 panitia mengirimkan email kepada seluruh tim tentang persyaratan apa saja yang perlu diketahui peserta dan juga semua informasi yang berhubungan dengan tema yang harus diangkat dalam film pendek tersebut. Peserta boleh di mana saja dan dengan siapa saja, yang penting pada tanggal 30 Oktober, pkl. 19.00, film pendek yang dibuat tersebut sudah selesai dikirimkan ke panitia.

Dari 100 tim yang terdaftar, ada 48 tim yang berhasil mengirimkan video mereka sesuai dengan tenggat waktu yang ditentukan. Setelah melewati proses verifikasi dan penilaian juri, terpilihlah 10 besar film pendek yang nantinya akan ditayangkan dalam YouTube yesHEis Indonesia. Dari 10 besar tersebut, dipilih 2 pemenang dari Indonesia, yaitu "Recall Less" (tim Ohana) sebagai pemenang pertama, dan pemenang kedua, "Kado Natal Andi" (tim CCFC Films). Kedua pemenang ini selanjutnya akan diikutsertakan pada yesheis cinema48 tingkat Asia. Pengumuman pemenang yesHEis tingkat Asia akan diumumkan pada tanggal 20 November 2016.

Melalui email, panitia memberikan pesan, "Bagi yang saat ini belum terpilih, jangan menjadi kecil hati. Banggalah kepada diri dan tim kalian karena kalian termasuk dalam 48 tim yang berhasil membuktikan bahwa membuat sebuah film pendek itu tidak harus membutuhkan waktu panjang, proses ribet, dan biaya besar. Kalian telah membuat sebuah prestasi. Thank you all. Tetap berkarya untuk kemuliaan Tuhan!" (Evie)