Apps4God

App-✞ech: Terobosan Terjadi Ketika Anak-Anak Tuhan Bersatu

Submitted by admin on Sun, 09/10/2017 - 12:00
Kata siapa, anak Tuhan hanya bisa bernyanyi dan beribadah di gereja saja? Di IMAGO Hack 7, ratusan anak Tuhan berkolaborasi untuk menciptakan sebuah terobosan yang berdampak bagi lingkungan, masyarakat, dan berbagai bidang lainnya untuk bangsa ini. IMAGO Hack 7 sendiri adalah sebuah kompetisi kreatif, dimana anak-anak Tuhan berkumpul, bersatu dan berkolaborasi untuk mengaktifkan talenta mereka di bidang media, teknologi, dan industri kreatif lainnya.
Tags

App-✞alks: Liputan Acara ✞ED @SABDA Pemuridan Abad 21

Submitted by admin on Fri, 08/18/2017 - 12:00
Pada 4 Agustus 2017, Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) menggelar acara ✞ED @SABDA dengan tema yang sangat menarik, yaitu Pemuridan Abad 21. Tema ini menggaungkan kembali perintah Tuhan kepada setiap pengikut Kristus untuk menjadikan semua bangsa murid-Nya, khususnya pada era digital ini. Tujuannya adalah untuk mendorong gereja dan orang-orang percaya yang hidup pada zaman digital ini memahami arti pemuridan yang alkitabiah.

App-✞alks: “Swag Generation” yang Menjadi Berkat

Submitted by admin on Fri, 08/11/2017 - 12:00
Masa menjadi mahasiswa adalah masa yang memiliki keunikan problematikanya tersendiri. Dalam upaya membantu mahasiswa menghadapi problematika tersebut, Pusat konseling dan Pengembangan Pribadi Universitas Kristen Petra (PKPP UK Petra) menyelenggarakan Seminar Problematika Mahasiswa dengan tajuk “Stand Out! Spreading Good Vibes in Swag Generation”. Seminar ini dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 24 Maret 2017 di Auditorium UK Petra.
Tags

App-✞ech: Code for the Kingdom 2017

Submitted by admin on Fri, 08/11/2017 - 12:00
Code for the Kingdom (C4TK) akan kembali diselenggarakan pada 20 -- 22 Oktober 2017 mendatang. C4TK Indonesia pertama kali diadakan pada 2015 dan telah menjadi sarana yang baik bagi anak-anak Tuhan untuk menggunakan teknologi bagi kepentingan Kerajaan Allah. Selama 3 hari, para programmer dan wiraswasta berinovasi dan berkolaborasi untuk menghasilkan budaya teknologi yang diharapkan memberi kemajuan pada Injil.

App-✞ech: Serunya IMAGOHACK7: Anak-Anak Tuhan Berkolaborasi untuk Membuat Terobosan

Submitted by admin on Mon, 07/24/2017 - 09:00
Sudah saatnya anak-anak Tuhan memberi dampak dalam berbagai bidang kehidupan dengan cara yang kreatif dan inovatif, tidak lagi dibatasi oleh tembok gereja atau organisasi. Inilah yang menjadi visi lahirnya IMAGOHACK7 yang berlangsung pada 7 -- 9 Juli 2017 di kantor Kejora, Slipi.
Tags

App-✞ech: Restrukturisasi dan Redesain Situs Apps4God

Submitted by admin on Mon, 06/26/2017 - 12:00
Pada Juni 2017, pelayanan ApTek akhirnya dapat meluncurkan situs Apps4God dengan wadah dan wajah baru. Situs Apps4God yang baru ini memiliki navigasi yang lebih baik dan informatif. Selain itu, struktur situs ini telah didesain ulang dengan memanfaatkan CMS Drupal sehingga lebih memudahkan pemeliharaannya ke depan. Karena lebih ramah untuk pengguna, peningkatan ini juga memudahkan pengunjung situs menjelajahi dan mengakses bahan-bahan yang sesuai dengan kebutuhan mereka.
Tags

App-✞alks: Tim IT-4-GOD dalam Rapat Kerja Mini Yayasan Lembaga SABDA 2017

Submitted by admin on Mon, 06/19/2017 - 12:00
Pada 7 -- 8 Juni 2017, Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) kembali mengadakan Rapat Kerja (Raker) Mini untuk mengevaluasi pelayanan semester I/2017 dan membuat rencana semester II. Tim Aplikasi Pelayanan dan Teknologi (ApTek) juga melaporkan pelayanan digital IT-4-God selama semester I.
Tags

App-✞ech: Lima Inovasi Penting dalam Acara Google I/O 2017

Submitted by admin on Thu, 06/01/2017 - 12:00
GOOGLE kembali menggelar perhelatan tahunan terbesar mereka yang bertajuk Google I/O 2017. Acara ini digelar pada 17 -- 19 Mei 2017 di markas mereka, Mountain View, California, Amerika Serikat. Dalam acara ini, Google memperkenalkan teknologi terbaru mereka kepada khalayak dunia, mulai dari perangkat keras hingga perangkat lunak terbaru dihadirkan oleh tim Google. Dari sekian banyak teknologi yang diperkenalkan, berikut ini adalah lima inovasi penting yang menarik untuk dibahas.
Tags