Apps4God

Submitted by admin on Mon, 11/05/2018 - 12:00

Apabila Anda mengikuti perkembangan pelayanan Yayasan Lembaga SABDA selama beberapa bulan terakhir, Anda tentu tahu bahwa salah satu proyek yang sedang dikerjakan YLSA saat ini adalah proyek penerjemahan komik Alkitab (untuk lebih mudahnya kami sebut Proyek Komik SABDA). Namun, mengapa komik? Apa kelebihan media ini? Mengapa komik Alkitab itu penting? Diterjemahkan dari situs resmi Comic Bible Society, berikut ini adalah 10 alasan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut.

1. Penerimaan Budaya

Media komik dan film hampir bersifat universal. Ketika mencoba untuk menolong suatu budaya untuk memahami suatu pesan, sangat disarankan untuk menyajikan pesan itu dalam bentuk yang lebih akrab bagi mereka. Kehadiran Marvel dan DC di berbagai belahan dunia secara global mengaspal jalan untuk media Alkitab ini.

2. Keterlibatan Pembaca

Komik menyampaikan makna melalui keterlibatan aktif pembaca dengan bahasa tertulis dan gambar-gambar berurutan yang disandingkan dengannya. Para pembaca harus secara aktif memaknai teks dan gambar yang saling memengaruhi sekaligus dengan mengisi kesenjangan-kesenjangan antarpanel.

Super Bible menyediakan ayat-ayat Alkitab pada bagian bawah setiap halaman untuk referensi kepada versi teks untuk keterlibatan pembaca lebih lanjut.

3. Efisiensi Format

Format komik menyampaikan informasi dalam jumlah besar dalam waktu yang singkat. Dalam rentang waktu yang relatif singkat, seorang pembaca Alkitab grafis bisa menemukan tema-tema besar dan cerita-cerita Alkitab. Berbagai studi menunjukkan bahwa kita juga bisa memproses gambar visual secara berlipat kali lebih cepat daripada teks.

4. Bersifat Edukasional

Media grafis sangat efektif untuk mengajarkan konten-konten dalam area subjek (matematika, sains, studi sosial, dsb.). Para pembaca yang lambat dan enggan, orang autis, dan mereka yang menderita masalah sensoris lebih mencondongkan diri ke arah materi-materi yang bersifat grafis.

Novel grafis dan komik menambahkan faktor kesenangan ke dalam pendidikan. Perpustakaan-perpustakaan telah menjadi pembeli utama novel-novel grafis karena mereka berupaya melibatkan para pembaca dari generasi selanjutnya. Sekolah-sekolah dan kampus-kampus pun menjadi pihak yang semakin sering memanfaatkan novel-novel grafis dan bahkan akademi militer West Point memiliki novel grafis yang harus dibaca.

Ada beberapa perdebatan tentang angka persentase persisnya, tetapi sedikit sekali ketidaksetujuan terhadap persentase retensi yang lebih tinggi yang dikorelasikan dengan gambar-gambar visual dibandingkan sekadar membaca teks.

The 9/11 Report (Laporan tentang Peristiwa Serangan 11 September di Amerika Serikat - Red.) tidak pernah dibaca secara luas atau dikenal secara populer hingga laporan tersebut terbit dalam bentuk novel grafis.

5. Literasi

Banyak negara berkembang memiliki populasi yang hampir 50% buta huruf atau semi buta huruf sehingga penjelasan Alkitab dalam bentuk grafis adalah keharusan yang bersifat kudus.

Di banyak wilayah, pendistribusian Alkitab tersebar luas, tetapi ditumpulkan oleh literasi fungsional yang terbatas, khususnya di antara orang-orang pinggiran dan orang-orang Amerindian. (Operation World)

6. Keefektifan

Eksperimen neurologis menunjukkan bahwa kita memproses teks dan gambar di wilayah otak yang berbeda: dikenal sebagai Teori Kognitif Dual-Koding. Eksperimen-eksperimen ini juga mengindikasikan bahwa menyandingkan sebuah gambar dengan teks menghasilkan peningkatan retensi memori untuk keduanya.

Memproses teks dan gambar secara sekaligus menghasilkan ingatan dan transfer pembelajaran yang lebih baik. Kita mengingat hal-hal visual dengan lebih baik karena hal-hal tersebut diproses dalam ingatan jangka panjang kita. Dengan komik, murid-murid tidak hanya akan mempelajari bahan secara lebih cepat, tetapi mereka juga akan mempelajarinya dengan lebih baik.

7. Penginjilan

Seni komik yang rumit dan didesain dengan baik bisa menjadi bahan yang lebih memikat dan menarik untuk diambil dan dibaca secara khusyuk oleh seseorang yang tidak bergereja atau yang tidak religius. Perkataan dan nama-nama dalam Alkitab, yang penuh dengan teks dan kata-kata sulit, bisa terkesan mengintimidasi bagi seorang pencari agama yang masih pemula. Produk-produk kunci seperti Super Bible bisa menjadi jalan masuk menuju pemahaman alkitabiah. Tidak hanya itu, media yang terkenal dan atraktif bisa menghasilkan kegiatan berbagi yang lebih personal dan sosial.

8. Transkultural

Komik sangat bersifat transkultural. Setiap hari, miliaran orang di seluruh dunia membaca dan mengerti media cerita visual yang dikenal sebagai "komik" di dunia barat. Di negara-negara dan budaya-budaya lain, mereka disebut manga, manwha, bande dessinnee atau BD, komika, bilderstreifen atau bilder geschichleter, historietas, qudrinhos atau HQ, tabeos, foto novella, funetti, atau dengan beberapa istilah lainnya. Namun, apa pun sebutannya, komik adalah bentuk sastra yang paling banyak dibaca dan paling populer.

9. Media sosial

Konten dengan visual mendapatkan 94% lebih banyak jumlah penayangan total. Konten visual 40 kali lipat lebih berpeluang untuk dibagikan melalui media sosial.

10. Keterlibatan Alkitab

Hasil akhirnya adalah keterlibatan Alkitab yang lebih mendalam (dan lebih luas). Bayangkan perbedaannya jika organisasi-organisasi memperlengkapi distribusi Alkitab KJV yang hurufnya berukuran 6pt di sekolah atau penjara dengan komik-komik Alkitab. Produk mana yang akan cenderung lebih banyak dibaca, dibaca ulang, dan dibagikan kepada orang lain? Alkitab komik memberi daftar ayat Alkitab di setiap halaman untuk lebih mendorong keterlibatan dalam Alkitab versi teks.

[Diterjemahkan dari: https://docs.wixstatic.com/ugd/b8c2e9_9d92a0d9863d42cdb78bfd619536e107.pdf]

Mempertimbangkan semua hal tersebut, tidak dapat dimungkiri bahwa Proyek Komik SABDA merupakan proyek yang strategis untuk masa depan pelayanan gereja. Karena itu, mari mendukung pengerjaan proyek ini agar masyarakat Kristen Indonesia bisa segera memakainya, mendapatkan berkat melaluinya, dan membagikan berkat itu kepada orang-orang di sekitar mereka.

Untuk informasi lebih lanjut tentang Proyek Komik SABDA, silakan mengunjungi tautan-tautan berikut ini: