Apps4God

Featured image
 

APPPS LIVE

 

Industri 4.0

Tahun 2030, Indonesia diperkirakan akan kekurangan jutaan talenta digital. Selain kurikulum pendidikan nasional yang belum dapat memenuhi kebutuhan dunia kerja dan industri, Pemerintah yang dinilai kurang memiliki digital leadership juga dianggap menjadi penyebab dari kondisi tersebut. Kita belum memiliki kebijakan, sistem, dan perundangan yang mendukung terciptanya ekosistem dan bussiness model, yang justru sangat dibutuhkan oleh dunia usaha dan industri dalam era digital.

Sebagai jawaban guna menghadapi tantangan tersebut maka perlu dilakukan berbagai inovasi dalam kurikulum Nasional agar pelajaran di bangku sekolah dan perguruan tinggi mampu memenuhi kebutuhan dunia kerja. Yang tidak kalah penting, pemerintah juga perlu cepat-cepat memperbarui dan mengadaptasi kebijakan dan sistemnya guna makin mengarah pada implementasi teknologi dan digitalisasi di berbagai sektor.

Lalu, bagaimana seharusnya sikap gereja dan orang percaya terhadap isu tersebut? Kita tentu perlu merespons isu ini dengan bijak. Gereja harus menjadi bagian dari solusi yang relevan sesuai panggilan kita untuk menjadi terang dunia. Digital leadership perlu menjadi mindset yang harus diadaptasi para pemimpin dan penatalayan gereja, sehingga implementasinya akan tampak dari kemauan dan kemampuan orang-orang percaya dalam menjawab tantangan dan kebutuhan zaman. Tidak mudah, tentu saja. Oleh karena itu, gereja perlu bergerak cepat guna terlibat lebih banyak dalam isu-isu dan pergerakan teknologi sebagai salah satu wilayah pelayanannya.

Agar gereja dan orang percaya makin diperlengkapi dengan isu ini, SABDA memiliki beberapa materi seminar yang sangat terkait dengan topik-topik di seputar kecerdasan atau keterampilan digital, seperti: Digital Quotient dan Literasi, Now!, Christian/Biblical Digital Quotient, Teknologi dan Kepemimpinan: Redefining Leadership in the Digital Age, dan Teknologi dan Kepemimpinan: Embracing Technology for Ministry: The Role of Leaders. Silakan simak materi-materi tersebut untuk makin memperkaya wawasan dan pemahaman kita tentang isu kecerdasan dan kemampuan digital pada era ini.

Salam IT4GOD!

Sumber referensi:

  1. Tim Kompas TV. Indonesia Krisis SDM Digital, Apa Kabar Kurikulum Pendidikan?. Dalam https://youtu.be/3BduFTGooO4
  2. Tim Kompas TV. Di 2030, Indonesia Diperkirakan Akan Kekurangan Talenta Digital Hingga 9 Juta Orang. Dalam https://youtu.be/0O7v6XkMnKM

DIGITAL MINISTRY

Mengapa Kebangkitan Begitu Penting?

Kebangkitan penting

... Ketika Paulus menggunakan istilah "tubuh rohani" (1 Korintus 15:44), dia tidak berbicara tentang tubuh yang terbuat dari roh, atau tubuh yang tidak berwujud -- tidak ada hal seperti itu. Tubuh berarti jasmani: daging dan tulang. Kata rohani di sini adalah kata sifat yang menggambarkan tubuh, tidak meniadakan artinya. Tubuh rohani pertama-tama dan terutama adalah tubuh nyata atau tidak akan memenuhi syarat untuk disebut tubuh. Paulus bisa saja mengatakan, "Yang ditaburkan adalah tubuh jasmani, yang dibangkitkan adalah roh," jika itu faktanya. Dilihat dari tubuh kebangkitan Kristus, tubuh rohani muncul hampir sepanjang waktu untuk terlihat dan bertindak seperti tubuh fisik biasa, dengan pengecualian bahwa itu mungkin memiliki (dan dalam kasus Kristus memang memiliki) beberapa kekuatan yang bersifat metafisik; yaitu, melebihi kemampuan fisik normal.

Paulus melanjutkan dengan berkata, "Sebagaimana kita diciptakan dalam rupa manusia berasal dari debu tanah, kita juga akan memakai rupa manusia yang surgawi. Aku menyatakan ini kepadamu, Saudara-saudara, bahwa daging dan darah tidak dapat mewarisi Kerajaan Allah. Demikian juga yang dapat binasa, tidak dapat mewarisi yang tidak dapat binasa... Kita semua akan diubah. Sebab yang dapat binasa ini harus mengenakan yang tidak dapat binasa. Dan yang dapat mati ini, harus mengenakan yang tidak dapat mati. Ketika yang dapat binasa ini mengenakan yang tidak dapat binasa, dan yang dapat mati ini mengenakan yang tidak dapat mati, maka genaplah firman yang telah tertulis: 'Kematian sudah ditelan dalam kemenangan.' 'Hai kematian, di manakah kemenanganmu? Hai maut, di manakah sengatmu?'" (1 Korintus 15:49-55, AYT).

Selengkapnya

 

Berita IT-4-GOD

BERITA IT-4-GOD

 

SABDA Unboxing

Pada 31 Maret 2022, Yayasan Lembaga SABDA mengadakan acara IG Live baru bertajuk SABDA Unboxing. Acara ini adalah program IG Live baru dari Yayasan Lembaga SABDA yang bertujuan untuk mengulas tentang berbagai produk, program, dan pelayanan YLSA. Acara ini berlangsung setiap Kamis malam pukul 18.30 -- 19.00 WIB di akun IG @sabdaresources. Jika Anda tertarik untuk semakin diperlengkapi dalam pelayanan di gereja maupun komunitas kristiani, silakan follow akun IG @sabdaresources YLSA dan ikuti acaranya! Ditunggu!