Apps4God

Featured image
 

Digital Ministry

Artikel: Tahukah Anda Tiga Cara Penting Terkait Teknologi untuk Anak?

Tiga Cara Penting Terkait Teknologi untuk Anak

Meski sebagian besar anak sekarang ini punya lebih banyak pengetahuan tentang teknologi pada usia 3 tahun dibandingkan dengan yang dimiliki oleh banyak dari kita pada usia 13 tahun, sudah waktunya bagi kita untuk jujur tentang fakta bahwa teknologi akan menjadi bagian dari hidup anak-anak kita seumur hidupnya.

Sebagai orang tua, kita bisa memilih untuk:

  1. Mengabaikannya dan bertindak seolah itu tidak berpengaruh apa pun dalam hidup anak-anak kita.
  2. Menerimanya dengan segala kelebihan dan kekurangannya.
  3. Atau, menemukan jalan tengah di antara keduanya.

Sebagai orang tua Kristen, kita berada di persimpangan jalan penting tempat kita harus mengambil keputusan yang sangat penting untuk anak-anak kita, salah satunya ini: "Apakah saya akan memperlakukan teknologi seolah itu berada di luar kendali saya atau saya akan bersikap intensional dan proaktif tentang mengajarkan kepada anak saya bagaimana menggunakannya sebagaimana mestinya?" Jika itu tidak mengarah ke mana pun, kita akan dipaksa untuk mengambil pilihan tersebut, entah kita menginginkannya atau tidak.

Sayangnya, Amerika sedang membesarkan suatu generasi orang muda yang dalam arti tertentu merupakan "eksperimen" teknologi. Tidak pernah ada generasi sebelumnya yang memiliki akses ke sebanyak teknologi yang ada sekarang serta pengaruh jangka panjangnya yang tidak diketahui seperti anak-anak kita.

Selengkapnya

 

BERITA IT‑4‑GOD
  • Audio Artikel di SABDA Audio:

    Audio artikel

    Tim SABDA Resources merupakan salah satu tim produksi Yayasan Lembaga SABDA yang berfokus menghasilkan berbagai konten untuk memperlengkapi pelayanan gereja dan masyarakat Kristen Indonesia. Salah satu jenis konten yang dihasilkan adalah audio artikel dalam berbagai bidang pelayanan. Anda dapat mengakses bahan-bahan audio artikel ini melalui situs SABDA Audio di https://audio.sabda.org/other.php?r=article. Selamat mendengarkan, dapatkan berkatnya, dan teruslah bertumbuh dalam Tuhan!

 
Berita IT-4-GOD

REPORTASE IT‑4‑GOD
  • Pengenalan dan Pelatihan Software SABDA kepada Mahasiswa STT SAAT:

    Pelatihan Software SABDA

    Pada Selasa, 24 Agustus 2021, Yayasan Lembaga SABDA mengadakan acara pengenalan sekaligus pelatihan Software SABDA kepada mahasiswa STT SAAT secara daring melalui Zoom. Pelatihan ini bertujuan agar para mahasiswa teologi dapat mengenal berbagai bahan, fungsi, dan fitur yang tersedia dalam Software SABDA dan dapat memanfaatkannya untuk penggalian firman Allah, baik untuk studi, pelayanan, maupun kehidupan mereka pribadi. Kiranya pelayanan ini menjadi berkat bagi setiap mahasiswa STT yang mengikutinya.

    PPT Pengenalan dan Pelatihan Software SABDA kepada Mahasiswa STT SAAT